Q1 2017, Penjualan iPhone Diprediksi Relatif Datar


Selama beberapa kuartal terakhir, penjualan iPhone dilaporkan menurun. Namun, hal tersebut tampaknya akan segera berhenti di kuartal pertama (Q1) 2017.

Menurut angka terbaru dari IDC yang disitat Ubergizmo, Senin (1/5/2017), penjualan iPhone milik Apple untuk Q1 2017 sebenarnya relatif tetap datar dan mungkin juga sedikit meningkat.

IDC mengklaim, Apple berhasil mengirim 51,6 juta iPhone pada Q1 2017, naik sedikit dibanding dengan periode yang sama tahun lalu, di mana perusahaan berbasis Cupertino itu berhasil mengirimkan 51,2 juta unit iPhone.

Namun, market share secara keseluruhan untuk iPhone turun dari 15,4% dari periode yang sama tahun lalu, menjadi 14,9% di kuartal pertama 2017. Sementara rivalnya, Samsung, terus memimpin di depan Apple meskipun pengirimannya relatif datar.

Sumber: okezone.com

0 Response to "Q1 2017, Penjualan iPhone Diprediksi Relatif Datar"

Post a Comment